Kegunaan Karbon Aktif
Kegunaan Karbon Aktif - Penggunaan untuk lingkungan. Karbon aktif ini banyak digunakan untuk menghilangkan polutan dari air ataupun udara, misalnya untuk penjernihan air, pemurnian gas/udara, membersihkan tumpahan, sebagai filter untuk air minum dan lain-lain.
(Karbon Aktif)
- Penggunaan untuk tujuan medis. Karbon aktif biasanya digunakan dalam perawatan kasus keracunan ataupun overdosis dengan mencegah penyerapan racun oleh tubuh, menjernihkan obat-obatan.
- Pemurnian Gas. Filter yang menggunakan karbon aktif biasa digunakan dalam pemurnian gas dan udara untuk menghilangkan campuran minyak, bau atau campuran hydrocarbon lain dari udara.
- Pemurnian terhadap destilasi minuman beralkohol. Karbon aktif dapat digunakan sebagai filter bagi produksi minuman beralkohol terhadap unsur-unsur organic pengganggu. Karbon aktif tidak mengikat alkohol, sehingga prosentase ethanol secara signifikan tidak terpengaruh.
- Karbon aktif akan mengikat dan membuang banyak unsur-unsur organic pengganggu yang dapat mempengaruhi warna, rasa dan bau
(Karbon Aktif)
0 komentar: